Kondisi new normal saat ini membuat banyak tempat wisata kembali mendapatkan izin untuk buka dan menerima pengunjung. Dari sekian banyak tempat wisata new normal di Jakarta, kawasan wisata Ancol menjadi salah satu tempat yang difavoritkan bagi wisatawan.
Taman rekreasi terbesar di Indonesia ini memang memiliki daya tarik tersendiri bagi wisatawan. Setelah sekian lama harus membatasi mobilitas akibat pandemi, saat ini masyarakat kembali dibebaskan untuk berwisata sesuai syarat dan ketentuan yang telah ditetapkan.
Dibukanya kembali tempat wisata di berbagai tempat memberikan keleluasaan bagi wisatawan untuk memilih destinasi wisata. Salah satunya adalah tempat wisata di kawasan Ancol yang memang sangat menarik untuk dikunjungi bersama keluarga di era new normal saat ini.
Ancol sendiri terkenal sebagai tempat wisata terpadu yang didalamnya terdapat berbagai tempat liburan dengan beragam wahana seru dan fasilitas yang lengkap. Untuk lebih jelasnya, berikut ini adalah daftar rekomendasi tempat wisata new normal di Ancol yang menarik untuk dikunjungi.
Wisata pantai di Kota Jakarta ini menjadi magnet bagi warga Jakarta untuk sejenak meninggalkan rutinitas dan menikmati keindahan pantai. Ada deretan pantai nan eksotis di kawasan ini, mulai dari Pantai Lagoon, Indah, Festival, hingga Pantai Carnaval.
Selain menikmati keindahan pantai dan bermain pasir, pengunjung juga bisa melakukan aktivitas seru lainnya seperti naik kereta wisata, berenang di tepi pantai, berfoto hingga kulineran dengan aneka menu lezat yang menggugah selera.
Baca Juga : 8 Tempat Wisata Pantai di Jakarta Terindah dan Terbaik
Wisata ke Ancol rasanya tidak akan lengkap tanpa mencoba berbagai macam wahana permainan seru di Dunia Fantasi atau Dufan. Tamah hiburan dan edukasi ini berada di lahan seluas 9,5 hektar dengan beragam fasilitas lengkap di dalamnya.
Di tempat ini wisatawan bisa menjelajahi berbagai macam wahana yang tersedia. Mulai dari zona Playground, Bianglala, Thrill Rides yang memacu adrenalin, mengunjung Ice Age dengan sensasi dingin yang unik, bermain arung jeram, hingga Tornado dan Halilintar yang seru.
Jika ingin menikmati keindahan alam dan biota laut maka pilihan terbaiknya adalah mengunjungi Sea World. Tempat ini merupakan habitat bagi ribuan biota laut maupun air tawar dengan beragam keunikan dan keindahan di dalamnya.
Tempat wisata new normal ini menyediakan beberapa tema akuarium dengan konsep yang mengedukasi. Untuk tiket masuknya sendiri terbilang murah jika dibandingkan dengan tempat wisata lainnya di Ancol, yaitu mulai dari Rp 110.000.
Di tempat ini pengunjung bisa melakukan aktivitas seru seperti memberi makan biota laut, menyusuri terowongan akuarium di bawah air, menyentuh satwa laut di kolam sentuh, menyaksikan film edukasi tentang kehidupan laut dan berkeliling museum Sea World.
Baca Juga : Tempat Wisata Aquarium di Jakarta Terbaik Pilihan Traveler
Dengan tiket mulai dari Rp 110.000, wisatawan bisa menikmati liburan seru di Atlantis Water Adventure. Wahana permainan air ini menyediakan 8 kolam utama dengan berbagai macam tema dan keseruan yang tersaji di dalamnya.
Mulai dari Kiddy Pool, Octopus, Poseidon, Aquarius, dan lain sebagainya. Tempat wisata new normal ini tentunya sangat cocok bagi wisatawan yang memang sudah sejak lama ingin seru-seruan bermain air tapi belum kesampaian akibat pandemi.
Baca Juga : 7 Rekomendasi Tempat Wisata di Jakarta Murah dan Terbaik 2022
Masih dengan nuansa laut, wisatawan juga bisa mengunjungi Ocean Dream Samudra sebagai salah satu tempat liburan seru saat new normal. Di tempat ini pengunjung bisa menikmati aneka macam atraksi dan pertunjukan seru yang akan membuat liburan semakin berkesan.
Salah satu yang cukup menarik perhatian adalah pertunjukan Water Stuntman Show yang menyajikan drama bajak laut dengan atraksi menegangkan. Ada juga pertunjukan dan atraksi satwa yang akan membuat pengunjung semakin terhibur dengan tingkah lucu para satwa.
Baca Juga : 6 Daftar Rekomendasi Tempat Wisata Air di Jakarta Paling Seru 2022
Tempat wisata new normal ini sangat cocok bagi keluarga yang ingin menikmati suasana alam terbuka dengan suasana asri di sekitarnya. Dengan menempati lahan seluas 34 hektar, tempat ini banyak dilirik oleh wisatawan sebagai tempat rekreasi sekaligus edukasi yang bermanfaat.
Karena selain menyajikan suasana alam yang asri, di tempat ini pengunjung juga bisa melakukan aksi seru dengan mencoba berbagai macam permainan. Seperti outbound dan flying fox, main paintball, fun bike, hingga belajar banyak hal di beberapa zona yang tersedia.
Baca Juga : 7 Rekomendasi Wisata Outdoor Jakarta Murah dan Terbaik 2022
Berwisata di kawasan Ancol akan semakin berkesan dengan mengunjungi Pasar Seni Ancol. Di kawasan ini pengunjung bisa menikmati berbagai macam karya seni, baik lukis maupun pahat dengan keindahan yang ada di dalamnya.
Tempat wisata new normal ini tentunya sangat cocok bagi wisatawan yang hobi mengoleksi karya seni atau sekedar penikmat seni yang suka dengan keindahan. Sebagai kenang-kenangan, pengunjung bisa berbelanja karya seni di beberapa toko souvenir di kawasan ini.
Bagi yang ingin menikmati suasana pantai lebih lama tidak ada salahnya berkunjung ke Putri Duyung Cottage Resort di kawasan Ancol. Sebagai salah satu tujuan wisata favorit, tempat ini menyediakan beragam fasilitas lengkap demi memberikan kenyamanan lebih bagi wisatawan.
Diantaranya adalah infinity pool, kids playground, fun bike, jogging track, sport valley dan lain sebagainya. Dengan fasilitas yang begitu lengkap, siapapun akan merasa betah dan nyaman berada di tempat ini.
Baca Juga : Rekomendasi Tempat Staycation Keluarga di Jakarta Terbaik 2022
Tempat wisata new normal yang boleh buka saat ini membuat banyak pihak merasa senang, baik masyarakat maupun pengelola tempat wisata. Meski begitu, selama masa new normal masyarakat tetap harus mematuhi protokol kesehatan dengan kebaikan bersama.
Termasuk bagi wisatawan yang akan berkunjung ke Ancol, maka wajib memperhatikan beberapa hal penting seperti berikut ini:
Baca Juga : 5 Rekomendasi Tempat Wisata Aman saat PPKM di Jakarta 2022
Mengunjungi tempat wisata new normal di Ancol adalah pilihan terbaik bagi masyarakat yang ingin menikmati liburan seru dengan aman dan nyaman. Sesuai ketentuan yang berlaku, pembelian tiket Ancol bisa dilakukan melalui website Ancol di https://www.ancol.com/tiket maupun mitra penjualan tiket yang telah bekerjasama.