Bersepeda di akhir pekan adalah rencana bagus untuk meningkatkan kesehatan sambil refreshing. Kehadiran tempat bersepeda di Jakarta bagaikan berlian berharga bagi para pehobi, mengingat kondisi jalan raya padat oleh kendaraan bermotor sangat tidak ramah untuk pesepeda.
Tidak ada yang bisa mengalahkan sensasi mengayuh sepeda sambil menyusuri track dikelilingi alam yang indah. Menghadirkan beberapa trek yang bisa dipilih, Taman Impian Jaya Ancol patut dijadikan alternatif tempat bersepeda terbaik.
Waktunya bawa sepeda dan mengeksplorasi rekomendasi trek sepeda berikut, bagi yang tidak punya, bisa menyewa dari stand yang tersedia:
Pertama kali bersepeda di taman hijau ini tentunya menjadi pengalaman tak terlupakan. Kalau mengaku hobi, wajib sekali mengunjungi Allianz Ecopark. Taman yang berada di kawasan Ancol ini menyediakan trek sepeda dan berbagai wahana edukasi.
Taman yang dulunya bernama Ocean Ecopark ini cocok dijadikan tempat untuk merayakan Car Free Day sambil bersepeda santai. Lokasinya strategis, mudah dijangkau dan bebas dari polusi asap kendaraan warga Jakarta. Di tempat ini dapat ditemukan aneka aktivitas olahraga, di antaranya:
Kegiatan Eco Bike merupakan kegiatan yang paling dinanti-nanti pengunjung di tempat bersepeda di Jakarta ini. Pengunjung diajak berkeringat dengan melakukan aktivitas bersepeda. Tersedia trek sepanjang 2 km mengitari Allianz Ecopark.
Pemandangan alam penuh keasrian dijamin membayar setiap peluh yang menetes. Nikmati udara segar yang diproduksi oleh pepohonan di sekitar.
Bagi yang punya sepeda bisa menggunakannya untuk mengelilingi kawasan bebas polusi ini. Pengunjung pun bisa menyewa sepeda dari stand yang tersedia. Pilih antara sepeda tunggal atau sepeda tandem, di mana dapat dinaiki oleh dua orang secara bersamaan.
Sepeda tunggal disewakan seharga 35 ribu per jam. Sedangkan sepeda tandem dihargai 65 ribu per jam, pilihan ini cocok diambil apabila datang bersama teman. Anak-anak turut dapat menikmati keseruan bersepeda dengan menyewa sepeda kecil yang juga disediakan.
Selain bersepeda, pengunjung yang ingin mencoba olahraga baru bisa datang ke area Archery Land. Nantinya pengunjung diajarkan cara memanah dengan benar, jadi tidak usah sungkan untuk mencoba bagi para pemula.
Pengunjung bisa melatih diri bagaimana supaya anak panah membidik tepat sasaran, bagaimana cara memegang panah yang benar, cara menarik tali busur, dan lain sebagainya.
Kegiatan memanah di tempat bersepeda di Jakarta ini terbuka untuk segala usia. Anak-anak bisa dibekali dengan keterampilan memanah sejak kecil di sini. Buat yang mau mendalami olahraga populer ini bisa mengambil kelas intensif Archery Class.
Olahraga ekstrem paintball ini cocok untuk yang suka adrenalin. Permainan ini memadukan antara taktik dan kelincahan. Allianz Ecopark menyediakan arena pertempuran yang sangat luas. Lahan sebesar 1,5 hektare dibagi menjadi tiga macam zona.
Ada Battle Savana dengan tema padang rumput. Battle Field berupa ladang dengan benteng tempur. Juga area perkampungan runtuh untuk zona Battle Village. Dengan desain tematik mirip arena sungguhan, membuat pertempuran antar kelompok ini semakin terasa menantang.
Meski tergolong olahraga ekstrem, keamanan pemain paintball tetap aman dengan regulasi yang ketat dan pemantauan setiap saat oleh petugas.
Untuk menjangkau Allianz Ecopark sangatlah mudah. Bisa ditempuh menggunakan kendaraan pribadi atau umum. Untuk penjelasan lengkapnya bisa dilihat sebagai berikut:
Ambil rute menuju kawasan Ancol. Lalu bawa kendaraan menuju Allianz Ecopark yang lokasinya dekat dengan Dufan.
Bisa ditempuh menggunakan busway. Pilih busway nomor 5 dengan pemberhentian akhir di Ancol. Setelah berhenti di Halte Ancol, bisa dilanjut dengan menaiki Bus Wara Wiri gratis yang disediakan untuk menuju lokasi.
Baca Juga : Tempat Jogging di Jakarta Terbaik Ini Alamnya Bikin Betah
Tempat bersepeda di Jakarta selanjutnya yaitu Symphony of the Sea. Wisata tepi pantai seluas 51 ribu meter persegi ini dipersembahkan kepada pengunjung yang mau berolahraga ria sambil refreshing menyaksikan keindahan Pantai Ancol.
Para pengunjung yang peduli akan kebugaran tubuh akan dimanjakan dengan kegiatan olahraga variatif di kawasan ini, berikut di antaranya:
Sama seperti di Allianz Ecopark, pengunjung yang tak mau repot membawa sepeda dari rumah bisa menyewa dengan tarif tertentu. Tersedia trek sepeda dengan lanskap super cantik, berupa hamparan pasir putih lembut dan laut luas nan tenang.
Trek yang ada di tempat bersepeda di Jakarta ini dijamin bikin pengalaman bersepeda semakin mengesankan. Pengunjung juga bisa berkeliling ke Jembatan Cinta atau pantai lainnya, sambil dimanjakan dengan hembusan angin yang sejuk.
Lokasi ini kerap ramai oleh pengunjung. Trek yang nyaman, luas dan minim polusi membuatnya digemari oleh warga kota. Terlebih tidak ada mobil atau motor yang terkadang mengancam keselamatan layaknya saat bersepeda di jantung kota Jakarta.
Teruntuk warga Jakarta Utara, daripada jauh-jauh jogging ke kawasan Senayan atau Monas, mending datang ke sini. Symphony of the Sea merupakan ekspansi dari Pantai Ancol yang menawarkan spot untuk jalan santai.
Pengunjung bisa juga jogging pada trek tepi pantai yang ramah pejalan kaki. Tidak ada salahnya jalan santai di sore hari, pengunjung akan disuguhkan oleh pemandangan langit senja yang bikin pikiran jernih. Ditambah desiran ombak di kejauhan pun mengirimkan kenyamanan selama berolahraga.
Tempat bersepeda di Jakarta ini juga memiliki area terbuka yang bisa dijadikan spot yoga dengan panorama ciamik. Pengunjung dapat menyewa peralatan atau membawanya sendiri dari rumah.
Gelar matras di atas pasir pantai dan mulailah yoga. Kapan lagi bisa yoga dengan pemandangan aduhai pantai menawan ini, bukan? Biar makin seru, ajak teman-teman dan bawa speaker untuk memutar lagu penyemangat. Pastinya bakal jadi momen tak terlupakan.
Symphony of the Sea seringkali mengadakan kegiatan senam gratis untuk seluruh pengunjung Ancol. Kegiatan senam bersama digelar dua kali sehari, pada pukul 8 pagi dan 5 sore. Pilih jadwal pagi untuk mendapat bonus vitamin D dari sinar matahari.
Sore juga waktu yang bagus untuk berolahraga. Sembari beristirahat, nantinya bisa menyaksikan keindahan matahari terbenam. Tak lupa membawa air minum supaya tidak dehidrasi.
Berlokasi di kawasan Pantai Ancol, Symphony of the Sea sangat mudah diakses, baik menggunakan kendaraan umum atau pribadi. Berikut penjelasan rutenya:
Ada empat rute busway yang bisa dipilih, di antaranya nomor 5, 5D, 5E, dan 5H. Keempat busway sama-sama berhenti di Ancol. Turun di Halte Ancol dan langsung masuk ke Ancol.
Bisa juga menggunakan KRL dengan rute menuju Stasiun Ancol atau Stasiun Kampung Bandan. Lalu sambung dengan kendaraan online menuju Taman Impian Jaya Ancol. Gunakan Bus Wara Wiri untuk melanjutkan ke lokasi.
Masuk lewat Pintu Timur Taman Impian Jaya Ancol dan arahkan kendaraan menuju Symphony of the Sea. Lokasinya tidak jauh dari pintu masuk tersebut.
Dukungan akses yang mudah serta suasana olahraga nan unik, tak heran kalau tempat bersepeda di Jakarta ini laris dikunjungi oleh segala kalangan usia. Yuk, siapkan rencana akhir pekan dan dapatkan tiket ke Taman Impian Jaya Ancol melalui www.ancol.com.